Wakil Gubernur Aceh Bahas Potensi Daerah bersama Kedubes Denmark
JAKARTA | PASESATU.COM – Wakil Gubernur (Wagub) Aceh, Fadhlullah, SE, memimpin pertemuan penting dengan Duta Besar Kerajaan Denmark untuk Indonesia, Sten Frimodt Nielsen, di Menara Rajawali, Jakarta Pusat, Senin (29/9/2025).
Audiensi ini dihadiri pula oleh tokoh pemuda Aceh, Ustad Muhammad Riza, yang turut mendampingi Wagub. Suasana diskusi berlangsung hangat, menandai eratnya hubungan persahabatan antara Aceh dan Denmark.
Dalam pertemuan tersebut, Wagub Fadhlullah memaparkan potensi besar Aceh di berbagai sektor, mulai dari sumber daya alam, energi, hingga pariwisata. Ia menekankan bahwa Aceh memiliki cadangan minyak, gas, tembaga, emas, dan bijih besi, disertai komoditas unggulan seperti kopi arabika Gayo, robusta, dan nilam yang dikenal dunia.
Selain itu, Fadhlullah juga memperkenalkan keindahan alam Aceh, termasuk Taman Nasional Gunung Leuser yang dijuluki paru-paru dunia serta kawasan Sabang di titik nol kilometer Indonesia yang setiap harinya dilintasi ribuan kapal internasional.
“Kesempatan ini menjadi momen penting bagi kami untuk menunjukkan potensi Aceh dan membuka ruang kerja sama yang lebih luas,” ujar Fadhlullah. Ia turut menyampaikan apresiasi atas kontribusi negara-negara Eropa, termasuk Denmark, yang pernah membantu Aceh dalam masa konflik dan bencana tsunami, serta mengingatkan tentang sejarah perdamaian Aceh yang berlangsung di Finlandia.
Duta Besar Sten Frimodt Nielsen menyambut baik pemaparan tersebut dan menyatakan rencana kunjungan langsung ke Aceh. Ia menegaskan Denmark siap mengirimkan tenaga ahli, termasuk yang kini bertugas di Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), untuk memetakan potensi Aceh secara lebih detail.
Pertemuan yang dipimpin Wagub Aceh ini diharapkan menjadi pintu masuk bagi penguatan kerja sama Aceh–Denmark, terutama dalam bidang energi terbarukan, pariwisata, dan investasi strategis.(*)
Editor : Syahrul Usman